Berita

Pelantikan kepengurusan Himpunan Mahasiswa (Hima) Prodi DIII Farmasi Universitas Islam Madura Periode 2020-2021

Pamekasan farm.uim.ac.id – Pelantikan kepengurusan Himpunan Mahasiswa (Hima) Prodi Studi DIII Farmasi Universitas Islam Madura merupakan kegiatan rutin yang diadakan oleh Program Studi DIII Farmasi Universitas Islam Madura yang bertempat di ruang kuliah farmasi.

Acara tersebut diselenggarakan pada hari Selasa tanggal 10 November 2020 yang di hadiri oleh Ketua Prodi DIII Farmasi apt. Ach Faruk Alrosyidi, M. S. Farm.

Tidak seperti biasanya, pelantikan HIMA kali ini hanya dihadiri oleh ketua program studi dan pembina HIMA yaitu bapak Taufiqurrahman, S.Si.

Prosesi pelantikan kali ini berlangsung sederhana dan sesuai dengan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah misalnya pengurus yang dilantik tampak mengenakan masker, menjaga jarak masing-masing sekitar satu meter.  

Dalam sambutannya Kaprodi mengucapkan selamat atas terpilihanya Putro Panji Asmoro Bangun sebagai ketua HIMA dan Achmad Fairuz Zabadi sebagai wakil HIMA periode 2020-2021. Dengan harapan agar dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya dan belajar untuk bertanggung jawab sesuai dengan tugas masing-masing.

D3 Farmasi

Program Studi D3 Farmasi merupakan Prodi baru di lingkungan Universitas Islam Madura dan aktif pada bulan Juli 2016 sesuai dengan Surat Keputusan Nomor 208/KPT/I/2016 yang dikeluarkan oleh Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi pada tanggal 23 Juni 2016

Leave a Reply